Bangsa sapi Friesian Holstein
adalah bangsa sapi perah yang paling menonjol di Amerika Serikat. Jumlahnya
cukup banyak, meliputi antara 80 sampai 90% dari seluruh sapi perah yang ada.
Asalnya adalah Negeri Belanda yaitu di propinsi North Holand dan West
Friesland, kedua daerah yang memiliki padang rumput yang bagus (Blakely dan
Bade, 1991). Sapi yang berwarna hitam dan putih (ada juga Holstein yang
berwarna merah dan putih) sangat menonjol karena banyaknya jumlah produksi susu
namun kadar lemaknya rendah. Ukuran badan, kecepatan pertumbuhan serta
karkasnya yang bagus menyebabkan sapi ini sangat disukai pula untuk tujuan
produksi daging serta pedet untuk dipotong (Blakely dan Bade, 1991).
Menurut Sodono et al. (2004),
sapi FH adalah sapi perah yang produksi susunya tertinggi dibandingkan dengan
sapi perah lainnya, disamping itu kadar lemak susunya rendah. Bobot badan ideal
betina dewasa mencapai 682 kg dan jantan dewasa bisa mencapai 1000 kg. Produksi
susu sapi perah FH di Amerika Serikat rata-rata 7.245 kg per laktasi dengan
kadar lemak 3,65%. Sementara itu produksi rata-rata di Indonesia 10 liter/ekor
per hari atau kurang lebih 3.050 kg per laktasi. Bangsa sapi perah FH baik
diternakkan di daerah dengan ketinggian antara 750-1250 meter diatas permukaaan
laut, dengan temperatur antara 15-260 C dan kelembaban diatas 55% (Prihatin,
2008).
Labels:
Sapi Perah
Thanks for reading Sapi Perah Friesian Holstein . Please share...!
0 Comment for "Sapi Perah Friesian Holstein "