Sifat
kualitatif adalah suatu sifat yang dapat diklasifikasikan ke dalam satu dari
dua kelompok atau lebih dengan pengelompokan yang berbeda jelas satu sama lain.
Sifat kualitatif dapat diartikan sebagai sifat luar yang tampak dengan sedikit
atau bahkan tidak berhubungan dengan kemampuan produksi (Warwick et al.,
1990). Sifat kualitatif dikontrol oleh sepasang gen dan bersifat tidak aditif.
Warna
dasar kuda merupakan mamalia atau hewan tidak memamah biak. Pigmen melanosit
memiliki bentuk butiran (granula) yang sudah terbentuk sejak embrio.
Melanosit ditemukan di folikel bulu, kulit, iris dan beberapa jaringan internal
pada ternak dewasa. Variasi warna bulu dikontrol gen yang mengubah warna pigmen
dasar dalam melanosit (Bowling dan Ruvinsky, 2000). Menurut Searle (1968) dan
Noor (2008) melanin ditemukan dalam dua bentuk: eumelanin (hitam atau coklat)
dan phaeomeomelanin (merah atau kuning). Bowling dan Ruvinsky (2000) menyatakan
bahwa setiap gen dapat mengendalikan eumelanin atau phaeomelanin untuk
menghasilkan warna chesnut, bay atau hitam pada lokus Extension (E) dan Agouti
(A). Gen G untuk warna abu-abu dapat menyebabkan kerusakan progresif melanin
seiring dengan pertambahan usia kuda.
Labels:
Kuda
Thanks for reading Sifat Kualitatif Kuda di Sumatera Utara . Please share...!
0 Comment for "Sifat Kualitatif Kuda di Sumatera Utara "