Susu
kambing telah dikenal sejak dahulu tetapi ketenaranya masih kalah dengan susu
sapi. Jika dibandingkan susu sapi, susu kambing memiliki beberapa perbedaan
dalam segi warna dan bentuk globular lemak. Susu kambing memiliki warna yang
lebih putih dan globular lemak susu yang lebih kecil daripada susu sapi, sehingga
dapat diminum oleh orang yang mengalami gangguan pencernaan, warna putih pada
susu kambing berasal dari cahaya yang direfleksikan oleh globla-globula lemak
(Blakely dan Bade, 1991).
Susu
kambing adalah susu yang memiliki aroma yang khas dengan nilai gizi yang
tinggi. Karakteristik susu kambing, yaitu warnanya lebih putih, globula lemak
susunya lebih kecil, lemak susu kambing lebih mudah dicerna serta mengandung
mineral, kalsium, vitamin A, E dan B kompleks yang lebih tinggi sehingga dapat
dikonsumsi bagi orang yang alergi terhadap susu sapi karena tidak mengandung beta
lactoglobulin yang bersifat allergen (Budiana dan Susanto, 2005)
Susu
kambing di kenal karena kandungan nutrisinya yang tinggi. Dibandingkan dengan
susu sapi, susu kambing memiliki perbedaan karakteristik, yaitu warna lebih
putih, lemaknya lebih mudah di cerna, card proteinnya lebih lunak
sehingga memungkinkan untuk dibuat keju yang spesial, mengandung mineral
(kalsium, fospor, vitamin A, dan vitamin B komplek) yang lebih tinggi, dan
dapat diminum oleh orang yang alergi susu sapi dan oleh orang yang mengalami
berbagai penyakit pencernaan (Blakely dan Bade, 1998).
Menurut
Moelijanto et al., (2002), kandungan susu kambing lebih baik daripada kandungan
susu sapi, karena komposisi kimiawinya hampir setara dengan air susu ibu (ASI).
Susu kambing dalam 100 g mengandung protein 3,6 g, lemak 3,8 g dan berbagai
vitamin serta mineral.
Teknologi
pengolahan susu bertujuan untuk meningkatkan nilai tambah, keamanan pangan,
preferensi konsumen dan kegiatan agroindustri dibidang susu. Teknologi
pengelolahan susu biasanya diawali dengan teknologi penanganan susu yang baik,
sejak dari proses pemerahan hingga susu siap diolah untuk menjadi produk-produk
yang bernilai gizi tinggi seperti olahan susu menjadi yoghurt atau dadih (Abu
Bakar, 2011).
Labels:
Susu
Thanks for reading Susu Kambing . Please share...!
0 Comment for "Susu Kambing "