Informasi Dunia Peternakan, Perikanan, Kehutanan, dan Konservasi

Karakteristik Semen Sapi

Semen adalah sekresi kelamin jantan yang secara normal diejakulasikan ke dalam saluran kelamin betina saat kopulasi yang terdiri atas plasma semen dan spermatozoa. Semen normal akan mengandung sejumlah spermatozoa yang bergerak progresif, mati, hidup tetapi immotil atau motilitasnya lemah (Campbell et al., 2003a). Ejakulat normal semen sapi berwarna krem sampai putih, semen dengan konsentrasi yang rendah akan terlihat bening, tembus cahaya dan volume semen berkisar antara 6-8 ml (Garner dan Hafez, 2000).

Karakteristik semen sapi dapat dilihat secara makroskopis dan mikroskopis. Penilaian secara makroskopis meliputi warna, konsistensi, volume dan pH. Derajat keasaman (pH) normal untuk semen sapi berkisar antara 6,5-6,9. Menurut Feradis (2010b) semen sapi yang normal memiliki konsistensi dari sedang sampai kental. Campbell et al. (2003b) menyatakan bahwa konsentrasi spermatozoa pada sapi jantan dewasa berkisar antara 800-1200 juta/ml semen. Pejantan dianggap sudah memuaskan jika memiliki konsentrasi spermatozoa >500 juta/ml dengan nilai motilitas spermatozoa sapi antara 70-80% (Garner dan Hafez, 2000).

Pengamatan mikroskopis yang harus diperhatikan adalah morfologi (normalitas) dari spermatozoa. Spermatozoa dalam suatu kelompok mempunyai kecenderungan untuk bergerak bersama-sama ke satu arah yang menyerupai gelombang-gelombang yang tebal dan tipis, bergerak cepat atau lamban tergantung dari konsentrasi spermatozoa yang hidup di dalamnya. Gerakan massa semen yang memiliki kualitas baik (++), bila terlihat gelombang-gelombang kecil, tipis, jarang, kurang jelas dan bergerak lamban, sedangkan kualitas yang sangat baik (+++), bila terlihat gelombang-gelombang besar, banyak, gelap, tebal dan aktif (Feradis, 2010b). Jumlah volume, konsentrasi dan konsistensi dari seekor pejantan sangat bervariasi hal ini dipengaruhi oleh banyak faktor antara lain kondisi masing-masing individu, seperti kualitas organ reproduksi, umur dan kondisi manajemen peternakan (Gordon, 2004). Persentase motilitas spermatozoa mempunyai korelasi dengan fertilitas, sehingga motilitas dapat menjadi parameter kualitas semen yang utama (Tappa et al., 2007). Pengujian konsentrasi spermatozoa dan morfologi spermatozoa merupakan dasar hubungan kondisi spermatozoa yang dapat menentukan tingkat abnormal dan dapat berpengaruh pada fertilitas ternak (Januskaukas dan Zilinskas, 2002).

Daftar Pustaka

Campbell, J. R., K. L. Campbell., M. D. Kenealy. 2003a. Anatomy and Physiology of Reproduction and Related Technologies in Farm Mammals In: Animal Sciences. 4th ed. New York, Mc Graw-Hill.
Campbell, J. R., K. L. Campbell., M. D. Kenealy. 2003b. Artificial Insemination In: Animal Sciences 4th ed. New York, Mc Graw-Hill.
Feradis, M. P. 2010b. Reproduksi Ternak. Alphabeta, Bandung.
Garner, D. L. & E. S. E Hafez. 2000. Spermatozoa and Seminal Plasma. In: Reproduction in Farm Animals. 7th ed. Lippincot Williams & Wilkins, Philadelphia.
Gordon, I. 2004. Artificial Insemination. In: Reproductive Technologies in Farm Animals. CABI publishing, Wallingford.
Januskaukas, A. & H. Zilinkas. 2002. Bull semen evaluation post-thaw and relation of semen characteristics to bull fertility. J. Anim. Reprod. 17: 39. (Abstr.)

Tappa, B., F. Afiati, & S. Said. 2007. Identifikasi kepala spermatozoa kerbau, sapi dan domba secara morfometri. J. Prot. 15: 159-165.
Labels: Inseminasi Buatan, Semen, Sperma Sapi

Thanks for reading Karakteristik Semen Sapi . Please share...!

0 Comment for "Karakteristik Semen Sapi "

Back To Top